fbpx

Kebersihan Sebagian Dari Iman

Telah lama dan sering terdengar oleh kita dari penyampaian lisan para Guru kita, teman kita dan bahkan dari orang tua kita tentang anjuran dari sebuah hadits yang berbunyi : An Nadzafatu minal iman” yang artinya : “Kebersihan itu adalah sebagian dari iman”. Walaupun hadits tersebut dhaif atau lemah, tapi Slogan tersebut mendekati beberapa hadits Yang mendukung umat Islam untuk menjaga kebersihan.

Beberapa Hadits yang terkait diantaranya yaitu:

“Bersuci (thaharah) itu setengah daripada iman.” (HR. Ahmad, Muslim, dan Tirmidzi)

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Ada lima macam fitrah, yaitu khitan, mencukur bulu kemaluan, memotong kumis, memotong kuku, dan mencabut bulu ketiak.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Diriwayatkan Abu Hurairah r.a. dia berkata, Rasulullah saw bersabda, “Jika aku tidak menjadikan berat umatku, maka sungguh aku perintahkan bersiwak (menggosok gigi) setiap hendak shalat”. (HR Bukhari)

“Bersiwak itu akan membuat mulut bersih dan diridhoi oleh Allah.” (HR. An Nasa’i, Ahmad).